Tempat Wisata Romantis di Bali yang Harus Dikunjungi
Tempat wisata di Bali itu ada banyak. Semuanya memiliki keistimewaan masing-masing dan memiliki daya tarik tersendiri. Sebagai contoh daya tarik dari tempat wisata adalah adanya kesan romantic di tempat tersebut. Karena dinobatkan sebagai tempat romantic, maka tak heran jika banyak pasangan yang mengunjunginya.
Berbicara tentang tempat romantic memang menyenangkan. Tempat romantic bukan hanya ada di restoran atau pun hotel saja tetapi tempat-tempat wisata seperti yang ada di bawah ini mungkin bisa dijadikan referensi berlibur. Bagi anda yang ingin menghabiskan waktu berbulan madu, pilih saja Bali karena banyak tempat romantic yang bisa anda kunjungi.
Deretan Tempat Romantis di Bali yang Recommended
Anda ingin menghabiskan waktu berbulan madu? Jangan pergi jauh-jauh ke luar negeri karena di Bali pun terdapat tempat romantic yang bisa dikunjungi. Di bawah ini ada deretan tempat yang direkomendasikan bagi pasangan yang ingin mendapatkan momen-momen indah ketika berlibur atau berbulan madu.
1. Bukit Asah Desa Bugbug Karangasem
Rekomendasi tempat romantic yang pertama adalah Bukit Asah. Bukit ini berada di Desa Bugbug, Kabupaten Karangasem, Bali Timur. Bukit ini merupakan tempat yang cocok untuk duduk berdua bersama pasangan sambil melihat pemandangan laut dari atas. Bukit tersebut juga sering digunakan untuk berkemah.
Bagi anda yang ingin menikmati keindahan alam di tempat syahdu, mungkin berkunjung ke Bukit Asah tersebut bisa dijadikan referensi. Namun anda harus melewati jalan ekstrim apabila ingin mencapai bukit tersebut. Anda pun disarankan untuk membawa air mineral karena perjalanan akan melelahkan. Untuk tiket masuk ke Bukit Asah tidak dipungut biaya.
2. Danau Tamblingan
Salah satu tempat romantis di Bali selanjutnya yang bisa dikunjungi adalah Danau Tamblingan. Danau tersebut berada di Desa Munduk, Kecamatan Banjar, Kabupaten Buleleng. Danau Tamblingan sendiri memang belum banyak dijamah orang dan suasananya cenderung tenang. Suasana yang syahdu ditambah dengan keindahan pemandangan sekitar danau menjadikan danau tersebut cocok dikunjungi bersama pasangan.
Tak heran jika Danau Tamblingan sering dijadkan lokasi foto pre wedding. Di sekitar danau juga ada pepohonan rindang lengkap dengan bangku-bangku untuk duduk. Anda pun bisa berkeliling danau bersama pasangan sambil menghirup udara segar karena danau ini berada di lereng Gunung Lesung.
3. Terasering Jatiluwih
Tempat romantic selanjutnya yang ada di Bali adalah terasering Jatiluwih. Memang ini merupakan kawasan persawahan tetapi anda pasti akan takjub dengan pemandangan sawah yang ada di sana. Pasalnya sawah yang ada di sana dibuat terasering dan ditata rapi. Pengunjung bisa jalan-jalan di sekitar persawahan karena disediakan jalan setapak bagi para pengunjung.
Di sana pun juga terdapat tempat-tempat makan yang berada di pinggir sawah yang bisa anda kunjungi bersama pasangan untuk makan romantic. Lokasi terasering Jatiluwih tersebut berada di Tabanan, Bali. Banyak juga pasangan yang melakukan foto pre wedding di tempat ini karena memang pemandangannya yang indah dan unik. Harga tiket masuk ke terasering Jatiluwih adalah Rp 10.000 per orang.
4. Taman Ujung Karangasem
Lokasi tempat romantic selanjutnya yang ada di Bali adalah Taman Ujung Karangasem. Taman ini sangat indah dan tidak banyak yang mengunjunginya sehingga sangat pas untuk dikunjungi oleh pasangan. Di sana juga sering dijadikan lokasi untuk pre wedding maupun pemotretan oleh fotografer professional.
Hal ini lantaran Taman Ujung Karangasem tersebut memiliki bagian unik yakni seperti gazebo dengan arsitektur klasik. Selain itu di sana juga terdapat kolam yang bisa menambah kesyahduan dari tempat ini. Taman Ujung Karangasem berada di Jalan Lettu Alit, Karangasem dan untuk harga tiket masuknya adalah Rp 10.000
5. Pantai Jimbaran
Lokasi romantic selanjutnya di Bali yang terpopuler adalah Pantai Jimbaran. Tempat ini sering kali dijadikan referensi tempat untuk makan malam romantic. Bagaimana tidak? Di sana anda bisa menyantap makan malam bersama pasangan sambil melihat sunset kemudian ditemani dengan cahaya lilin di pinggir pantai.
Anda dan pasangan bisa mendapatkan momen tak terlupakan ketika singgah di Pantai Jimbaran yang ada di Jalan Pemelisan Agung, Jimbaran. Untuk menu makanannya sendiri yang paling popular adalah hidangan seafood. Jangan takut jika harganya mahal karena anda dan pasangan cukup menyediakan budget Rp 300.000 sampai Rp 500.000an saja.
6. Kebun Raya Eka Karya Bali
Tempat romantic selanjutnya yang bisa anda kunjungi ketika berlibur di Bali bersama pasangan adalah Kebun Raya Eka Karya Bali. Di sana merupakan tempat wisata yang bertemakan alam dan ada banyak wahana yang disediakan di tempat itu. Kebun Raya Eka Karya Bali berada di Jl. Kebun Raya Eka Karya Bali, Candikuning, Bedugul.
Di sana anda bisa berjalan mengelilingi kebun dengan pemandangan hutan yang asri. Udara di sana juga sangat sejuk dan segar sehingga sangat cocok untuk dijadikan tempat berbulan madu. Di kebun raya itu juga disediakan gubuk-gubuk kecil yang bisa anda gunakan untuk ngobrol.
Selain itu, anda bisa bermain wahana permainan yang disediakan. Permainan di sana ada juga yang memicu adrenalin. Anda bisa bermain wahana flying fox, tarzan swings, bermacam jembatan dan masih banyak lagi. Berkunjung ke Kebun Raya Eka Karya Bali tersebut pengunjung akan dipungut biaya sebesar Rp 7000 saja.
7. Ladang Bunga Marigold
Anda dan pasangan juga bisa mengunjungi ladang bunga Marigold yang berada di Desa Belok, Kabupaten Badung, Bali. Tempat wisata yang satu ini dijamin romantic karena anda dan pasangan bisa melihat-lihat pemandangan bunga yang luas. Anda bisa berfoto-foto dan bagi yang ingin melakukan foto pre wedding sangat direkomendasikan mengunjungi tempat ini.
Bunga Marigold sendiri merupakan bunga yang sacral bagi masyarakat Hindu Bali. Pasalnya bunga tersebut diyakini berasal dari darah Bhatari Durga. Warna dari bunga tersebut yang cenderung cerah, kuning dan jingga diasosiasikan dengan Sang Hyang Widhi Wasa.
8. Pantai Tegal Wangi
Satu lagi tempat romantic yang ada di Bali adalah Pantai Tegal Wangi. Pantai yang satu ini sangat unik karena memiliki jacuzzi alami. Ceruk-ceruk kecil yang ada di pinggir pantai tersebut bisa dijadikan sebagai jacuzzi dan anda pun bisa gunakan untuk berendam. Anda bisa berendam sambil menikmati pemandangan pantai. Bagi anda yang tertarik mengunjungi pantai dengan suasana romantic dan alami tersebut bisa datang ke Jl. Pura Tegalwangi, Jimbaran, Kabupaten Badung.
Deretan tempat wisata dengan spot romantic tersebut bisa dijadikan referensi tempat untuk menghabiskan waktu bulan madu. Pulau Bali memang layak dijuluki sebagai pulau surga karena banyak memiliki tempat wisata indah. Tempat wisata tersebut tentu saja bisa anda pilih bersama pasangan untuk dikunjungi.
Anda bisa memilih tempat wisata romantic seperti pantai, tempat makan, bukit, danau, kebun raya, taman bunga dan lain sebagainya. Semoga daftar tempat wisata romantic di atas bisa dijadikan sebagai referensi.